Merangin, jejakkriminal.net-
Memasuk H+ 6 Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Bupati Merangin H M Syukur membuka Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke-42 tingkat Desa Muara Panco Kecamatan Renah Pembarap, Sabtu malam (06/4).
Menariknya meskipun Desa Muara Panco sudah dimekarkan menjadi Desa Muara Panco Barat dan Desa Muaro Panco Timur, namun MTQ tingkat Desa Muara Panco tersebut, tetap disaksanakan di satu tempat setiap tahunnya.
Dikatakan bupati pada sambutan pembukaan MTQ yang berlangsung meriah tersebut, dengan membaca Al Quran, akan diberi hidayah, petunjuk dan pedoman dalam membangun Bumi Tali Undang Tambang Teliti Kabupaten Merangin.
‘’Penyelenggaraan MTQ tidak bisa dipisahkan dalam upaya menumbuhkan kecintaan umat Islam kepada Al Quran. Kegiatan yang memadukan, seni, ilmu dan agama itu sebagai cermin dalam diri seseorang atau kelompok,’’ujar Bupati.
H M Syukur berpesan, agar penyelenggaraan MTQ adalah ibadah. MTQ harus bisa menjadi media untuk memelihara memuliakan Al Quran, dengan memahami makna yang terkandung didalamnya, kemudian mengamalkan dalam kehidupan sehari-hari.
‘’Penyelenggaraan MTQ akan mampu mengembalikan tujuan sebagai suatu wahana, menjadikan Al Quran sebagai pedoman hidup, petunjuk dan sebagai inspirasi serta motivasi untuk mencapai kehidupan yang lebih bermakna,’’harap Bupati.
Lebih lanjut dikatakan H M Syukur, MTQ bukan sekedar simbolis atau memenuhi syarat formal atau sekedar memenuhi tuntutan, tapi tentunya dalam kehidupan sehari-hari Al Quran dijadikan pandangan martabat hidup berbangsa dan bernegara,
Penyelenggaraan MTQ yang setiap tahunnya digelar, tentu ada menciptakan perubahan dalam kehidupan sehari-hari, sebagai anak bangsa, sebagai umat Islam dan sebagai orang yang mengamalkan nilai-nilai dalam Al Quran.
‘’Sekali lagi saya berharap kepada semua warga dan semua sanak saudara, bahwa MTQ bukan sekedar simbolis, bukan sekedar lomba dan mendapatkan piala, mendapatkan piagam dan mendapatkan hadiah,’’tegas Bupati.
Tatapi lanjut H M Syukur, penyelenggaraan MTQ setiap tahunnya itu, akan mempu mengingatkan prilaku manusianya atau umatnya atau anak bangsanya, untuk menjauhi apa yang dilarang oleh agama maupun bangsa.
Malam pembukaan MTQ ke-42 tingkat dua desa, Muaro Panco Barat dan Muaro Panco Timur itu berlangsung meriah, diwarnai dengan berbagai seni pertunjukan yang kental bernuansa Islami
[10.59, 6/4/2025] JK-Adi Sopianto: Naik berita ini Bu.🙏
[16.36, 6/4/2025] JK-Adi Sopianto: TNI-Pemerintah Bersinergi, Koptu Richardo Lakukan Komsos dengan Lurah Dusun Baru
Merangin, jejakkriminal.
Koptu Richardo, Babinsa dari Koramil 420-08/Tabir, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dengan Lurah Dusun Baru, Mustafa Hanief SE, pada Minggu, 6 April 2025. Kegiatan tersebut berlangsung di Kantor Lurah Dusun Baru, Kecamatan Tabir, Kabupaten Merangin, dan bertujuan untuk mempererat hubungan TNI dengan pemerintah daerah serta masyarakat.
Dalam pertemuan ini, Koptu Richardo dan Lurah Mustafa Hanief SE berdiskusi mengenai berbagai hal terkait perkembangan dan kebutuhan warga Dusun Baru. Salah satunya adalah peningkatan keamanan serta program-program sosial yang dapat mendukung kemajuan Dusun Baru. Komsos ini juga menjadi wadah untuk menyampaikan berbagai informasi penting tentang peran serta masyarakat dalam menjaga kondusivitas daerah.
Koptu Richardo mengungkapkan bahwa kegiatan Komsos ini sangat penting untuk memperkuat komunikasi antara TNI, pemerintah, dan masyarakat. “Kegiatan ini bukan hanya sekadar untuk menjalin silaturahmi, tetapi juga untuk memastikan bahwa kita semua bekerja sama demi terciptanya situasi yang aman dan nyaman di masyarakat,” ujar Koptu Richardo
(Adi sopianto)
Posting Komentar untuk "Bupati Buka MTQ ke-42 Desa Muaro Panco, H M Syukur: Amalkan Kandungan Al Quran dalam Kehidupan Sehari-hari"