Rosnati Syech Sampaikan Permohonan Maaf Atas Kegaduhan di Universitas Malahayati, Kepada Masyarakat Lampung*
Bandar Lampung-
Jejakkriminal. net
Kejadian yang menghebohkan di Universitas Malahayati (Unmal) pada Minggu (3/4/2025) dinihari hingga pukul 14.00 WIB, telah memicu reaksi keras dari berbagai kalangan masyarakat Lampung.
Konflik internal yang terjadi di keluarga pemilik yayasan kampus tersebut memicu kegaduhan yang cukup mengganggu ketenangan warga setempat.
Terkait peristiwa tersebut, Rosnati Syech, istri dari Rusli Bintang, yang juga merupakan pemilik Universitas Malahayati, dengan penuh kesadaran atas dampak buruk yang ditimbulkan, menyampaikan permohonan maaf yang mendalam kepada masyarakat Lampung.
Dalam surat terbuka yang disampaikan pada Rabu (5/3/2025), Rosnati berharap agar permasalahan ini dapat segera diselesaikan tanpa menambah keresahan publik.
"Saya melarang anak-anak saya menjawab video yang dibuat oleh suami saya Rusli Bintang dengan membuat video tandingan, semata-mata menjaga adab anak terhadap ayahanda mereka," kata Rosnati dalam surat tersebut.
Ia juga berharap agar konflik keluarga ini dapat diselesaikan secara internal tanpa perlu dibawa ke ranah publik.
Rosnati menjelaskan, masalah yang terjadi bermula dari perselisihan keluarga yang berhubungan dengan pengelolaan yayasan.
Menurutnya, suaminya, Rusli Bintang, telah mengingkari perjanjian yang tercatat dalam akta yayasan yang disepakati sebelumnya.
Sebagai pembina tunggal Yayasan Alih Teknologi Bandar Lampung, Rosnati merasa kecewa mengetahui bahwa posisi tersebut kini telah digantikan oleh pihak lain tanpa sepengetahuannya.
"Saya sangat khawatir tentang masa depan yayasan, terutama jika saya dan suami tidak ada lagi," ungkapnya dalam surat tersebut.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada pihak Polda Lampung dan Kementerian Pendidikan Tinggi yang telah berusaha memediasi permasalahan ini. Namun, upaya mediasi tersebut harus dibatalkan karena suaminya berhalangan hadir dengan berbagai alasan.
Rosnati mengungkapkan rasa bahagianya mendengar bahwa suaminya kini menyadari bahwa masalah ini hanya dapat diselesaikan melalui musyawarah keluarga.
"Kami sangat bahagia apabila suami saya berkenan bertemu untuk menyelesaikan persoalan ini secara kekeluargaan, tanpa melibatkan pihak manapun," ungkapnya dengan harapan penuh.
Sebagai seorang istri yang telah mengabdikan hidupnya untuk keluarga dan yayasan, Rosnati mengakui bahwa peristiwa ini menyakitkan, namun ia percaya bahwa keadilan akan selalu menemukan jalannya.
Dia juga memohon doa dan dukungan dari masyarakat Lampung agar permasalahan ini dapat diselesaikan dengan baik tanpa menimbulkan perpecahan.
"Sekali lagi, saya menyampaikan permohonan maaf yang tulus dan mendalam. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan petunjuk dan keadilan bagi kita semua," tutup Rosnati dalam surat terbuka tersebut.
Permohonan maaf ini diharapkan dapat meredakan ketegangan yang terjadi dan memulai langkah menuju penyelesaian yang damai bagi semua pihak yang terlibat. (Tim Media PWDPI).
Posting Komentar untuk "Rosnati Syech Sampaikan Permohonan Maaf Atas Kegaduhan di Universitas Malahayati, Kepada Masyarakat Lampung*"