Ngabuburit dan Buka Bersama Pemerintah Desa Banjaran dan Nabati Grup

Majalengka, Jejakkriminal.net- 

Pemdes Banjaran, Kecamatan Sumberjaya, Kecamatan Majalengka berkolaborasi dengan Nabati group gelar Ngabuburit bareng. Senin, 17 Maret 2025.


Gelaran ngabuburit sendiri di laksanakan di halaman kantor balai desa Banajaran, Sumberjaya, Jalan Raya Cirebon-Bandung.


Acara kolaborasi antara Nabati Group dengan Pemdes Banjaran. Ini di isi dengan live musik, Santunan anak yatim dan ditutup dengan buka puasa bersama.


Hadiri dalam acara, Chandra, Perwakilan Nabari Group, Kepala Desa Banjaran, Hj. Susilo Purnawati Agustin dan Forkopimcam.


Terlihat hadir pula, Perwakilan Karang Taruna, BumDes, BPD, DKM, Tokoh adat dan agama serta tamu undangan lainnya.


Walau diguyur hujan, Acara safari ramadhan ngabuburit dan bukber berjalan lancar dan meriah.


"Walau hujan lebat kita dapat bersilaturahmi dalam acara Ngabuburit safari Ramadhan Desa Benajaran dan PT Kaldu Sari Nabati." Ujar Hj. Susilo Purnawati Agustin Kades Banjaran.


Lebih lanjut, Purna mengucapkan Selamat datang dan ucapan terima kasihnya kepada tim nabati dari pusat,


"Alhamdulillah terima kasih atas dukungan dan bantuannya pada acara Ngabuburit dan santunan anak yatim semoga nabati lebih maju lagi dilancarkan di mudahkan dan dikuatkan." Tukasnya 


Sementara itu, Chandra, Perwakilan Nabati Group mengaku sangat bahagia bisa bersilaturhahmi dengan warga Desa Banjaran.


Diakui Chanda, Ia datang memenuhi undangan Kepala Desa Banjaran dalam rangka safari ramadhan yang kedua kalinya.


Ia berharap bisa selalu bersama warga sekitar Pabrik Nabati yang berada di Kecamatan Sumberjaya, Majalengka tersebut.


"Tahun kemarin (2023) kita bantu pemerintah pusat di IKN kedepannya kita akan selalu bersama warga di sini (Banjaran)," ucapnya.


Ia juga menerangkan jika Nabati di Majalengka mulai dibangun tahun 2016 dan kini Nabati di Majalengka berusia 7 tahun


"Dibangun gedung A di Banjaran seyogyanya kita yang sudah di beri izin dan dimudahkan adminitrasi, sepatutnya kita lakukan imbal balik yang positif tak hanya saat Ramadhan saja."paparnya


Dilokasi yang sama Ketua BumDes Banjaran, Otong mutakkaliman kepada awak media mengungkapkan jika acara Ngabuburit ini kali kedua dilaksanakan.


"Ini untuk kedua kalinya dilaksankan Ngabuburit yang kolaborasi dengan Nabati group," ujarnya.


Ia juga menuturkan kegiatan ngabuburit bareng ini pertama kali di laksanakan tahun 2023 dan sekarang baru dilaksanakan kembali.


Untuk diketahui, Acara sendiri di isi dengan penampilan musik dari Karang Taruna, Dan IRMAS Baitul Muttaqin Desa Banjaran.


Selanjutnya kegiatan di lanjutkan dengan santunan anak yatim piatu dan di akhiri dengan acara buka puasa bersama.


Panitia juga menyediakan door prize berupa voucher yang bisa di tukarkan dengan uang.


(Santanu SH)

Posting Komentar untuk "Ngabuburit dan Buka Bersama Pemerintah Desa Banjaran dan Nabati Grup"