Kapolres Bima Kabupaten Pimpin Sosialisasi Mudik Aman, Keluarga Nyaman dan Tagline Layanan Kepolisian 110

Bima, jejakkriminal.net-

Meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap keselamatan berlalu lintas, selama arus mudik Lebaran 2025,Kepolisian Resor Bima ,Polda NTB, menggelar kegiatan pemasangan stiker dan  sosialisasi, bertajuk Mudik Aman, Keluarga Nyaman dan tagline  Pelayanan Polisi 110.


Kegiatan yang berlangsung di Pos Lantas depan Mapolres Bima itu, di Pimpin Langsung Oleh Kapolres Bima Kabupaten Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Eko Sutomo S.I.K.,M.I.K., Minggu 16 Maret 2025, sekira pukul 19.30. Wita 



Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Bima Kabupaten bersama  personel Polres  memasang stiker sosialisasi di bus malam dengan Rute Bima-Mataram, Bima- Jakarta dan sejumlah kendaraan Roda dua maupun roda empat yang melintas. Hal ini dilakukan sebagai wujud edukasi kepada masyarakat, agar lebih mengutamakan keselamatan selama perjalanan mudik.


Kami ingin mengingatkan pengemudi dan masyarakat, bahwa mudik bukan hanya soal sampai di kampung halaman. Akan  tetapi  tentang keselamatan diri dan keluarga.

 

Selain pemasangan stiker, kegiatan ini juga, diisi dengan himbauan Keamanan, Keselamatan, Ketertiban, dan Kelancaran berlalulintas  bagi para pengemudi dan masyarakat.


Lebih lanjut Kapolres menjelaskan bahwa, sosialisasi ini, menjadi bagian dari upaya Polres Bima, dalam menciptakan arus mudik yang tertib dan aman, sekaligus mengurangi angka kecelakaan .


Apabila ada Kendala atau keadaan darurat silahkan hubungi layanan Kepolisian di 110 ,jelasnya.


Dengan adanya kampanye atau Sosialisasi ini, diharapkan perjalanan mudik Lebaran 2025 dapat berlangsung dengan lebih aman dan nyaman, bagi seluruh masyarakat,tutupnya.


(M.Hasbi)


Posting Komentar untuk "Kapolres Bima Kabupaten Pimpin Sosialisasi Mudik Aman, Keluarga Nyaman dan Tagline Layanan Kepolisian 110"