Cegah Aksi Premanisme, Sat Intelkam Polres Way Kanan Sambangi Ormas.



Way Kanan.jejakkriminal.net


Sat intelkam Polres Way Kanan melakukan kegiatan penggalangan kepada Lembaga Swadaya Masyarakat ( LSM ) GMBI Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI) Distrik Way Kanan, di Polres Way Kanan. Kamis (20/03/2025).


Kegiatan dihadiri, Kanit 3 Sat intelkam Polres Way Kanan Bripka Feby Feby Ariespranto,  Investigasi Wilter Lampung Sugeng Purnomo,  Ketua GMBI Way Kanan Bustam dan anggota pengurus GMBI serta personel Sat intelkam Polres Way Kanan. 


Kami berharap ormas dapat bersinergi dengan Kepolisian serta mampu berperan ikut menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat selama bulan Ramadhan di wilayah Kabupaten Way Kanan, ungkap Kapolres Way Kanan AKBP Adanan Mangopang melalui Kasat Intelkam AKP Asep komarudin saat dikonfirmasi. 


“Jangan ragu-ragu dan takut apabila menemukan potensi gangguan keamanan silahkan melaporkan ke kantor Polisi terdekat atau menggunakan layanan Contact Center 110 ini 24 jam secara gratis guna penanganan lebih lanjut,”katanya.


Pihaknya juga mengucapkan terimakasih kepada ormas, LSM dan seluruh elemen masyarakat yang telah berpartisipasi aktif dalam menjaga Harkamtibmas dapat terjaga dengan baik, “jelas Kasat intelkam.


Ketua Distrik Way Kanan Bustam menyatakan siap membantu Polri dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan damai,” ungkapnya.


Menurutnya kami akan memberikan informasi yang relevan apabila ada kejadian menonjol khususnya aksi premanisme yang dapat mengganggu ketertiban masyarakat.

Posting Komentar untuk "Cegah Aksi Premanisme, Sat Intelkam Polres Way Kanan Sambangi Ormas."