Persatuan Petani Ubi Kayu Cabang Kabupaten Mesuji Lampung Adakan Audensi Dengan DPRD Mesuji


 Mesuji Jejak Kriminal Net Persatuan petani ubi kayu cabang kabupaten Mesuji Lampung adakan audensi dengan anggota DPRD kabupaten Mesuji Lampung
Kamis 27 februari 2025 di Balai desa bukoposo kecamatan way Serdang. 

Hadir dalam acara tersebut Anggota DPRD kabupaten Mesuji Wayan Pasek dari fraksi partai Nasdem  Matnur dari fraksi partai Amanat Nasional
AKP subur mewakili kalopolres Mesuji Muhammad Harris, S.H., S.I.K., M.I.K.
Kapolsek Way Serdang AKP Heri Ramanda beserta jajarannya
Ketua persatuan petani ubi kayu cabang kabupaten Mesuji Wayan tike

Kepala Desa bukoposo Syahril Anuar Beserta aparatnya
Dan sekitar tiga ratusan petani singkong dari beberapa Desa SE kabupaten Mesuji
Kemudian dari Pemda kabupaten Mesuji di hadiri oleh PLT.kadis pertanian
Plt. Kadis pertanian.samsi Hermansah. S.Hut yang diwakili oleh Ariansyah .Sp
Fungsional pertanian 

 

Dalam usulannya ketua persatuan petani ubi kayu kabupaten Mesuji Wayan tike
Mengatakan kegiatan hari ini adalah audensi dengan wakil rakyat.dinas instansi terkait . kepolisian resort Mesuji dan Polsek Way Serdang
 
Permasalahan yang kami hadapi adalah pabrik tapioka Yang ada di kabupaten Mesuji belum melaksanakan keputusan Menteri pertanian yang telah ditetapkan beberapa waktu lalu
Yaitu harga 130 rupiah per kilo dan rafaksi paling tinggi 15 persen
 
Selain itu menurut nya kondisi timbangan pabrik yang ada di kabupaten Mesuji Lampung.untuk itu dirinya meminta pada dinas instansi terkait untuk melakukan Terra timbangan secara rutin
 
Selanjutnya menurut nya apabila pabrik yang ada di kabupaten Mesuji tidak melaksanakan sesuai dengan aturan.maka kami akan melakukan Demo jilid empat
 
Selanjutnya usulan putu mertodanu
Dari Desa bukoposo memohon kepada kepala dinas pertanian kabupaten Mesuji sebagai kepanjangan dari kementerian pertanian harus mengambil langkah kongkret untuk menanggulangi permasalahan ini                              


Anggota DPRD kabupaten Mesuji dari fraksi partai Nasdem Wayan Pasek menampung semua usulan dari petani singkong untuk dibahas selanjutnya baik dengan intensitas terkait dan fihak perusahaan


Wayan Pasek bersama Iwan Setiawan dan Matnur sebagai wakil rakyat siap memperjuangkan nasib petani singkong
Sekaligus akan memperjuangkan untuk dibuat Perda kabupaten Mesuji tentang harga singkong.                                

(BD petir Mesuji)

Posting Komentar untuk "Persatuan Petani Ubi Kayu Cabang Kabupaten Mesuji Lampung Adakan Audensi Dengan DPRD Mesuji"