Membantu anak-anak untuk makanan yang bergizi 4 sehat 5 sempurna.
CIANJUR - Alhamdulillah dengan adanya (MBG) Makanan Bergizi Gratis, bisa membantu anak-anak untuk makanan yang bergizi. Berlokasi SD Negri Bina Karya Alamat, : Jl. Pasir kampung No.D.22. Desa Cipanas, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. Jum'at (24/01/2025) kemarin.
Wakil Kepala Sekolah (Ks) SDN Binakarya, Gita S.Pd, mengatakan. Kepada salah satu insan pers media online infosembilannews. Dengan adanya makanan gratis bisa membantu anak-anak untuk makanan yang bergizi 4 sehat 5 sempurna.
"Nah untuk anak-anak sangat senang apresiasi dari anak-anak kemudian ada jadwal makan jadi anak-anak itu sekarang lebih bisa menyisihkan uang jajan untuk menabung kata anak-anak seperti itu," ucap Wakil Kepala Sekolah Gita.
Baik"untuk keluhan ada sebagian anak yang memang tidak suka seperti sayuran, ada juga anak itu tidak suka telur. Akan tetapi itu biasanya terjadi di anak kelas 1 yang sulit makan seperti itu.
"Namun yang kelas atas itu dari kelas 2/6, memang anak-anaknya pada bagus-bagus makan tidak terkendala masalah makanan. Nah dalam makanan belum ada kendala sementara ini masih aman tidak ada komplain dari orang tua," ujarnya.
Dengan banyaknya 349 siswa ini sudah dari hari Sabtu, Minggu libur dan dari Senin kemarin sampai sekarang pendistribusian makanan sampai Jum'at saja, sudah ada 6 kali yang tersalur (MKG) Makanan Bergizi Gratis.
"Harapan dan ke inginan tambahan yang terbaik bisa lebih ditingkatkan lagi mungkin dari makanannya, yang bergizi itu lebih baik lagi bervariasi lagi untuk anak-anak supaya tidak bosan.
Kemudian kalau bisa usulan ditambahkan kaya susu dan roti supaya anak-anak lebih pesifik, kalau boleh usulan mungkin bisa yaa seperti itu," tambahnya.
"Dan juga berharap yaa lebih bagus lagi dalam pengemasannya makanan, supaya anak-anak itu lebih termotivasi untuk memakan-makanan yang bergizi.
Posting Komentar untuk "Siswa SDN Negri Binakarya Cipanas, Tersalur Makanan Gizi"