Orang Tua Korban Resmi Laporkan Oknum Guru SD Negeri 3 Kelekar Yang Melakban Anaknya


Orang Tua Korban Resmi Laporkan Oknum Guru SD Negeri 3 Kelekar Yang Melakban Anaknya

Selasa, 03 Desember 2024, Desember 03, 2024
Muara Enim Jejak Kriminal Net- 3-12-2024
Didampingi kuasa hukumnya THABRANI SH dan lembaga LIPER RI Iswandi orang tua korban mendatangi polres muara Enim guna melaporkan kejadian tindak diskriminasi terhadap anak nya (MAWAR) bocah enam tahun yang mulutnya di lakban oleh oknum guru inisial YT pada hari Selasa tanggal 19 Nopember 2024 
Korban mengalami trauma dan tidak ingin lagi masuk sekolah karna takut

Selaku kuasa hukumnya THABRANI SH mengecam keras dan mengutuk atas kejadian yang dilakukan oleh oknum guru tersebut 

Bahkan beliau akan mengawal dan mendampingi kasus ini sampai tuntas, THABRANI SH menegaskan akan melaporkan oknum guru itu ke dinas pendidikan provinsi agar segera di turun langsung ke lokasi 

THABRANI SH juga meminta kepada dinas pendidikan provinsi agar oknum guru SD negeri 3 kelekar ini di mutasi atau diproses sesuai hukum yang berlaku

THABRANI SH sangat menyayangkan sikap kepala sekolah SD negeri 3 kelekar yang terkesan tutup mata dan seakan akan tidak tau seolah olah tak mau terlibat dalam kasus di sekolahan yang dia pimpin (pungkas THABRANI SH)

(HR)

TerPopuler