Gabungan Anak Palembang Menyelenggarkan Giat Rapat Konsolidasi, Dan Evaluasi, Revisi Akhir Tahun
Palembang, - Jejakkriminal.net
Sabtu sore ( 28 /12 / 2024 ) Gabungan Anak Palembang ( GAP) menyelenggarakan rapat konsolidasi, evaluasi dan revisi akhir tahun 2024 yang di hadiri segenap jajaran petinggi dan anggota GAP yang lain.
Adapun acara tersebut bertempat di kediaman Sekretaris GAP Lidya Kurnia SH atau yang biasa dikenal Cek Kur yang beralamat di Jalan Gelora Kelurahan 35 Ilir Kecamatan Ilir Barat II Palembang.
Dalam acara tersebut dari pantaun awak media terlihat hampir seluruh jajaran petinggi Gabungan Anak Palembang yang hadir diantara ketua GAP M. firdaus, Sekretaris Cek Kurnia sebagai tuan rumah, Bendahara Margaretha, Dewan Pembina Sudarnoto, Dewan Penasihat Mediansyah, Divisi Humasnya Febri serta jajaran petinggi dan juga anggota GAP yang hadir di acara tersebut.
Dalam sambutan nya M. firdaus selaku ketua Gabungan Anak Palembang (GAP) mengatakan rapat kali merupakan rapat kedua diadakan di kediaman Sekretaris GAP Cek kurnia
" Selaku pribadi dan seluruh anggota GAP yang lain mengucapkan terimakasih kepada Cek Kurnia yang telah memfasilitasi acara ini sehingga berlangsung lancar, ' ujarnya.
M. firdaus juga menjelaskan rapat kali ini telah menetapkan ketua bidang masing- masing dalm struktur kepengurusan Gabungan Anak Palembang ( GAP) sesuai skill individu mereka masing- masing.
Ketua GAP juga memaparkan bahwa dalam tahun 2025 nanti InsyaAllah program program GAP nanti akan banyak terutama bidang Sosial khususnya dalam soal kemasyarakatan.
" Untuk itu M. firdaus mengharapkan kekompakan agar GAP kedepan nya maju dan berkembang khusus nya dalam menangani urusan masyarakat sesuai visi GAP yang bergerak dalam bidang Sosial, " jelasnya.
Dalam lanjutan acara tersebut Sekretaris GAP Lidya Kurnia atau Cek kur memaparkan terutama soal design atau contoh baju GAP telah ada yang bertujuan saat audensi ke Instansi instansi terkait di pemerintahan, agar nanti bisa dipakai.
Cek Kurnia juga menjelaskan untuk masalah baju nanti kita mesti swadaya atau beli dulu sendiri di karenakan kas kita lagi kosong tidak tertutup kemungkinan kedepan nya masalah baju nanti kita pengurus akan membuatkannya untuk anggota GAP.
" Untuk masalah harga baju nya kita usahakan mencari konveksi yang harga nya murah tapi berkualitas sehingga bisa terjangkau untuk anggota GAP dan soal pembayaran nya agar tidak terlalu memberatkan bisa dengan cara mencicil, " tutup nya ( Agung)
Posting Komentar untuk "Gabungan Anak Palembang Menyelenggarkan Giat Rapat Konsolidasi, Dan Evaluasi, Revisi Akhir Tahun"