Warga Masyarakat Desa Krali Kecamatan Tanah Siang menyambut Paslon nomor urut 1 dengan Acara Adat


Warga Masyarakat Desa Krali Kecamatan Tanah Siang menyambut Paslon nomor urut 1 dengan Acara Adat

Minggu, 20 Oktober 2024, Oktober 20, 2024

 


Jejak Kriminal, Murung Raya. Net. 

Dengan penuh ungkapan syukur Masyarakat Desa Krali Kecamatan Tanah Siang menyambut Pasangan Calon Bupati, Heriyus. SE. MM, dengan acara adat Dayak Siang yaitu Potong Pantang, yang merupakan penghargaan bagi seorang Pemimpin. 


Masyarakat mengharapkan seorang pemimpin yang berjiwa merakyat, untuk memimpin Murung raya ke depan, yang mengedepankan kepentingan Rakyat, melalui Program yang tepat sasaran, dan menyentuh seluruh lapisan masyarakat. Melalui Program andalan 7 Kartu Sakti, yang salah satunya adalah kartu sehat Plus, yang mana bukan hanya Pasien yang berobat tetapi juga keluarga Pasien yang di bantu melalui program tersebut, Bahkan peningkatan infrastruktur Rumah Sakit Puruk Cahu agar lebih memadai lagi di dalam menampung Pasien yang berobat. 

Juga dengan Kartu Pintar Plus yang mana membantu dalam bidang pendidikan dari SD Sampai Perguruan Tinggi, bahkan seluruh kebutuhan para mahasiswa yang sedang menuntut ilmu di palangkaraya. 


Sosok Heriyus, SE. MM, sudah sangat dikenal luas di kalangan warga masyarakat Kabupaten Murung Raya sebagai figur pribadinya yang merakyat. 

(Amos Diaz/JK.MR/AdV.) 

TerPopuler