Pj Kepala Desa Ombolata Sawo Salurkan Beras Kepada Masyarakat


Pj Kepala Desa Ombolata Sawo Salurkan Beras Kepada Masyarakat

Kamis, 01 Agustus 2024, Agustus 01, 2024

                                   

Ombolata Sawo, jejakkriminal.net -

Pemerintah Desa Ombolata Sawo Kecamatan Sawo Kabupaten Nias Utara melakukan penyaluran bahan makanan pokok berupa beras yang bersumber dari anggaran pendapatan belanja desa tahun 2024 bertempat di Kantor Desa Ombolata Sawo, Rabu, (31/07/2024).


Pembagian beras tersebut disalurkan sebanyak 50 kilo (dua karung) per kepala keluarga tanpa terkecuali kepada 289 kepala keluarga masyarakat Desa Ombolata Sawo yang ada pada saat pendataan, beras itu bermerek mahkota.


Masyarakat Desa Ombolata Sawo sangat berterima kasih dan mengapresiasi atas kebijakan pemerintah bersama tokoh demi memberdayakan masyarakat yang kurang mampu, penyaluran pemberdayaan beras tersebut ke dua kali terjadi di Desa Ombolata Sawo, pertama pada bulan Desember tahun 2023 dan kedua bulan Juli tahun 2024.


Masyarakat juga berharap kepada pemerintah desa, agar penyaluran beras tersebut tetap berkesinambungan karena lebih tepat untuk dinikmati oleh masyarakat ketimbang pada tahun sebelumnya.


Seorang masyarakat penerima beras an OT Telaumbanua, saat diwawancarai oleh media ini pada hari Rabu 31 juli 2024, menerangkan bahwa dirinya sangat beruntung dibanding bantuan lain yang tidak menguntungkan. "Saya lebih beruntung menerima beras karena sebagai kebutuhan pokok, tidak lupa juga berterima kasih kepada pemerintah desa ombolata sawo supaya berkesinambungan ke tahun depan, jelasnya.


Kata sambutan mewakili seluruh masyarakat Desa Ombolata Sawo Yudisama Telaumbanua, menyampaikan ucapan terima kasih kepada pemerintah desa yang telah berupaya pada pengadaan beras menurut keputusan dan musyawarah. "Kami mengapresiasi serta berterima kasih atas upaya pemerintah desa saat ini," jelasnya.


PJ Kepala Desa Ombolata Sawo, Laso'aro Telaumbanua, ST, menuturkan penyaluran beras ini sudah menjadi musyawarah bersama demi mendukung kebutuhan masyarakat yang lebih cepat.


Laso'aro Telaumbanua ST, juga berharap kepada masyarakat supaya bantuan beras ini dipergunakan semaksimal mungkin menurut kebutuhan di dalam keluarga masing-masing," tandasnya.


(S.telaumbanua)


TerPopuler