KPU Kabupaten Sanggau Adakan Sosialisasi Pilkada Serentak di Kecamatan Parindu


KPU Kabupaten Sanggau Adakan Sosialisasi Pilkada Serentak di Kecamatan Parindu

Sabtu, 31 Agustus 2024, Agustus 31, 2024


Sanggau, jejakkriminal.net -

Dalam rangka menyukseskan Pilkada Serentak 2024 Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat serta Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Sanggau, KPU Kabupaten Sanggau selalu aktif mengingatkan dan menginformasikan kepada seluruh masyarakat tentang pelaksanaan Pilkada ini melalui kegiatan sosialisasi. 


Kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan di halaman Kantor Kecamatan Parindu Kota Bodok Kabupaten Sanggau pada Sabtu, 30 Agustus 2024.

 

Sosialisasi ini dihadiri oleh Camat Parindu Darmikus Heri S.Sos., Kapolsek Parindu IPDA Pintor Hutajulu, Ketua Bhayangkari Ny. Monika Pintor Hutajulu, Danramil 12 Parindu Lettu Inf Joko Santoso, Ketua Persit Ny. Maria Lamris Simbolon, Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Parindu ibu Marta Romana Akien dan juga jajaran staf Kantor Camat Parindu, Anggota Polsek, Koramil, Perwakilan Kades, Anggota KPU, PPK, KPPS, TPS, Perwakilan pelajar, Tokoh Agama Tokoh Adat, serta masyarakat Parindu.

 


Kegiatan diawali dengan senam sehat bersama, jalan sehat mengelilingi Kota Bodok Parindu start dan kembali di halaman kantor Kecamatan Parindu, kemudian terdapat hiburan oleh orgen tunggal dan artis lokal dari Kabupaten Sanggau sambil menunggu undian door prize dari KPU Sanggau. Adapun yang memfasilitasi kegiatan sosialisasi ini adalah Ketua KPU Kabupaten Sanggau, Ibu Radel Eo Bob.

 

Dalam sambutannya, dari Pak Edi Rahmansana mengimbau agar masyarakat Kecamatan Parindu mampu memahami tentang Pilkada Serentak, “agar masyarakat dapat terdaftar di DPT (Daftar Pemilih Tetap), datang ke TPS, jangan golput dan jaga keamanan dan ketertiban, serta jadilah pemilih yang baik dan cerdas dalam menentukan sikap dan pilihan hati nurani,” terangnya.

 


Setelah sosialisasi selesai dilaksanakan, dilanjutkan dengan penarikan kupon undian door prize berupa gelas, panci, kipas angin, televisi, dan sepeda gunung. Acara diakhiri dengan foto bersama. Kegiatan berlangsung sukses dan lancar.


(Alantitus)

TerPopuler