Koramil 1612-03/Reok Hadiri Upacara Penyalaan Api Unggun Jambore Ranting di Desa Robek


Koramil 1612-03/Reok Hadiri Upacara Penyalaan Api Unggun Jambore Ranting di Desa Robek

Rabu, 14 Agustus 2024, Agustus 14, 2024


Jejakkriminal.net


Reok Manggarai – Pada tanggal 13 Agustus 2024, Babinsa Koramil 1612-03/Reok, Serka Bambang, hadir dalam upacara penyalaan api unggun yang menjadi puncak kegiatan perkemahan Jambore Ranting 2412-03 Reo di Desa Robek, Kecamatan Reok, Kabupaten Manggarai.


 Acara yang diselenggarakan dengan khidmat ini dihadiri oleh Kepala Sekolah se-Kecamatan Reok, Kepala Desa Robek, Pembina dan Pendamping Kwarcab Manggarai, serta ratusan siswa dan siswi yang berpartisipasi.


Dalam upacara tersebut, Serka Bambang menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta dan panitia yang telah berkontribusi dalam kesuksesan kegiatan ini. "Api unggun ini adalah simbol semangat yang tidak pernah padam. Saya harap semangat ini terus menyala dalam diri para generasi muda untuk terus berkarya dan berkontribusi bagi bangsa," ujar Serka Bambang.


Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi pengalaman berharga bagi para siswa dalam memperkuat jiwa kepemimpinan, disiplin, dan kerjasama.


(Ihwan)

TerPopuler