Mamasa, jejakkriminal.net -
Bhabinkamtibmas merupakan ujung tombak Polri yang bersentuhan langsung dengan masyarakat dalam menyampaikan program-program kepolisian terkini, sehingga masyarakat dapat segera mengetahui program dan tujuan dari program Kepolisian kedepannya.
Hal tersebut dilihat oleh Bhabinkamtibmas Polsek Mamasa Brigpol Muh. Akbar hadir dan membantu musyawarah/mediasi permasalahan Perpanjangan Kontrak Tower Telkomsel di Lingkungan Banggo Kel. Mamasa, Kec. Mamasa, Provinsi Sulawesi Barat. Sabtu 24 Agustus 2024
Pada kegiatan ini juga dihadiri oleh Lurah Mamasa Bapak Giswahyuddin, Ketua Lembaga Adat Bapak Hendrik dan rumpun keluarga pemilik lahan lokasi tower Telkomsel antara lain rumpun keluarga Tadu, Battau, Deppatannga dan Saddang yang berjumlah sekitar 25 orang.
Pertemuan ini dilaksanakan mempertemukan semua pihak keluarga yang terlibat untuk membahas permasalahan yang terjadi terkait adanya pemadaman aliran listrik ke Tower Telkomsel yang terjadi pada hari Rabu tanggal 21 Agustus 2024 dan bentuk protes dari ke 4 rumpun keluarga dengan adanya baliho pemulihan terpasang di lokasi Tower Telkomsel karena belum adanya kesepakatan kontrak yang baru. Dalam pertemuan ini juga akan membahas perpanjangan kontrak yang telah berakhir sejak tanggal 16 Juni 2024.
Adapun hasil kesepakatan dari pertemuan yang di laksanakan yakni ke 4 rumpun keluarga telah menyepakati permasalahan yang terjadi diselesaikan dengan cara kekeluargaan dituangkan dalam surat kesepakatan bersama yang ditanda tangani oleh perwakilan rumpun keluarga yang melibatkan dan perwakilan saksi-saksi setiap rumpun keluarga yang hadir pada pertemuan yang di laksanakan pada hari ini.
Pembagian hasil dari penyewaan lahan dari pihak PT. TELKOMSEL telah membahas pada pertemuan ini dan menyetujui pembagian hasil penyewaan lahan yang diterima pada setiap rumpun keluarga.
Lebih lanjut pihak ke 4 rumpun keluarga akan melepas baliho penerimaan yang terpasang di sekitar lokasi Tower Telkomsel sambil menunggu proses kontrak yang baru dari pihak PT. TELKOMSEL serta Akan menjamin keamanan lokasi Tower Telkomasel.
Ditempat terpisah, Kapolsek Mamasa Iptu Yunus menjelaskan sudah menjadi tugas dan kewajiban Bhabinkamtibmas untuk hadir dan membantu permasalahan yang terjadi di desa binaannya dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas tetap kondusif.
"Semoga dengan adanya kegiatan musyawarah ini dan ditengahi pihak terkait dan juga Bhabibkamtibmas, permasalahan tersebut dapat terselesaikan dengan baik serta situasi kamtibmas tetap kondusif," ucap Kapolsek.
(Arjon)