Babinsa Koramil 1612-06/Lembor Berperan Aktif dalam Latihan Paskibra di SMA N 1 Amba


Babinsa Koramil 1612-06/Lembor Berperan Aktif dalam Latihan Paskibra di SMA N 1 Amba

Jumat, 09 Agustus 2024, Agustus 09, 2024


 Jejakkriminal.net


Manggarai Barat, 08 Agustus 2024 – Dalam upaya mempersiapkan siswa-siswi untuk upacara Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79, Babinsa Koramil 1612-06/Lembor, Serka Maximus Jan, bersama Pratu Iksan Wahyudin dan Pratu Fidaus menghadiri latihan Paskibra yang dilaksanakan di SMA N 1 Amba, Desa Waturambung, Kecamatan Lembor Selatan, Kabupaten Manggarai Barat.


Kegiatan latihan ini bertujuan untuk melatih ketahanan fisik dan mental serta meningkatkan kedisiplinan siswa-siswi SMA N 1 Amba. Dalam acara tersebut, turut hadir Kepala Sekolah SMA N 1 Amba, Babinkamtibmas, serta para guru dan siswa-siswi.


Serka Maximus Jan, dalam pernyataannya, mengatakan, "Kami sangat mendukung kegiatan latihan Paskibra ini karena melalui kegiatan ini, kita dapat menanamkan nilai-nilai kedisiplinan dan rasa cinta tanah air kepada generasi muda. Saya yakin dengan latihan yang intensif, para siswa-siswi dapat menjalankan tugas mereka dengan baik pada saat upacara nanti."


Latihan Paskibra ini adalah bagian dari komitmen TNI untuk terus mendukung kegiatan positif yang melibatkan generasi muda, khususnya dalam hal pembinaan mental dan fisik. Dengan adanya latihan ini, diharapkan para peserta Paskibra dapat tampil optimal pada upacara bendera memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79.


Ihwan 

TerPopuler