Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng Pastikan Pengairan Sawah di Kec. Wae Ri'i Berjalan Lancar


Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng Pastikan Pengairan Sawah di Kec. Wae Ri'i Berjalan Lancar

Kamis, 08 Agustus 2024, Agustus 08, 2024


 Jejakkriminal.net


MANGGARAI - Pada tanggal 7 Agustus 2024, Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng, Serka Yohanes Don dan Serda Sukarjon, melaksanakan kegiatan pendampingan pengairan sawah dan pelaporan cepat kinerja pompa di wilayah Kecamatan Wae Ri'i, Kabupaten Manggarai. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kelancaran irigasi yang sangat penting bagi pertumbuhan tanaman padi di area tersebut.


Dalam kegiatan tersebut, Serka Yohanes Don bersama Serda Sukarjon melakukan pengecekan langsung terhadap kondisi pompa air yang digunakan oleh para petani. Mereka juga memberikan panduan teknis kepada petani tentang cara merawat pompa agar berfungsi dengan optimal.


"Keberadaan kami di sini untuk memastikan pasokan air irigasi berjalan lancar sangatlah penting. Kami berharap dengan pendampingan ini, hasil panen petani bisa meningkat dan kesejahteraan mereka juga ikut terangkat," ujar Serka Yohanes Don.


Babinsa juga memberikan edukasi tentang pentingnya pemeliharaan rutin terhadap alat-alat irigasi. Para petani terlihat antusias dan berterima kasih atas pendampingan dan bantuan yang diberikan oleh TNI dalam kegiatan ini.


Ihwan 

TerPopuler