Satgas TMMD Bersama Masyarakat Kerjakan Rabat Beton Jalan


Satgas TMMD Bersama Masyarakat Kerjakan Rabat Beton Jalan

Jumat, 26 Juli 2024, Juli 26, 2024


KULON PROGO Jejakkriminal.net - Pengerjaan sasaran fisik rabat beton jalan TMMD Sengkuyung Tahap III Kodim 0731/Kulon Progo di Padukuhan Penggung, Kalurahan Giripurwo, Kapanewon Girimulyo, dikebut agar selesai tepat waktu dengan kualitas yang baik, Kamis (25/07/2024).


Disampaikan Babinsa Giripurwo pengerjaan sasaran fisik utama rabat beton jalan volume 600 m x 3 m x 0,12 m pencapaian hasil 75 m atau sekitar 10%. Untuk sasaran tambahan berupa pengecatan Masjid Baiturrohman belum dikerjakan. Kegiatan non fisik yakni Sosialisasi Wasbang, Penyuluhan Penanggulan Bencal, Stunting dan KB, Narkoba, Binkamtibmas dan Cegah Klithih juga belum dilaksanakan.


Pelibatan personel yang diterjunkan sejumlah 75 orang terdiri dari personel Kodim, Satradar 215 Congot, Brimob Sentolo, Polres, Tagana, Masyarakat dan Teknisi.  


Cuaca sangat mendukung untuk bekerja. Satgas TMMD bersama warga masyarakat bahu membahu bergotong royong kerjakan pemasangan begisting, pengedropan, melangsir dan mengaduk material serta mengangkut adukan dan pengecoran. Harapannya pekerjaan dapat dilaksanakan tanpa hambatan dan hasilnya berkualitas, pungkasnya. (Pendim0731).


Ihwan 

TerPopuler