Tangerang, jejakkriminal.net -
Kodam Jaya, Tigaraksa mewakili Danramil 10/Sepatan, Kodim 0510/Trs Letkol Inf Jauhari Sertu Andi Wijaya Babinsa Koramil 10/Sepatan menghadiri Pembentukan dan Pengukuhan Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Desa se- Kecamatan Sepatan Timur yang di gelar di Aula Kantor Kecamatan Sepatan Timur, Kabupaten Tangerang, sabtu (20/07/2024).
Kegiatan dihadiri Anok mewakili Kesbangpol Kabupaten Tangerang, Drs. Tisna Hambali Rudani, SH., M,Si Ketua FKDM Kabupaten Tangerang, Miftah Shuritho, SSTP., MM Camat Sepatan Timur, Iptu Budianto, Wakapolsek Sepatan, H. Andi Asnawi Ketua FKDM Kecamatan Sepatan Timur, Aris Darul Mutakin Ketua KUA Kecamatan Sepatan Timur, Baim Perwakilan Satpol PP dan Perwakilan Staf Desa se-Kecamatan Sepatan Timur.
Danramil 10/Sepatan Letkol Inf Jauhari melalui Sertu Andi Wijaya menyampaikan, selamat atas pengukuhan forum yang mengatasnamakan Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) yang dinahkodai Tisna Hambali Rudani untuk Ketua FKDM Kabupaten Tangerang.
“Dengan terbentuknya FKDM ini, diharapkan dapat bersinergi dalam menciptakan kondusifitas wilayah khususnya di wilayah Kecamatan Sepatan Timur dan umumnya Kabupaten Tangerang,” ujarnya.
Ia menambahkan, dinilai perlu untuk bekerjasama dan kesinambungan dengan semula komponen warga masyarakat termasuk FKDM dalam menciptakan kewaspadaan dini terutama dalam Kamtibmas.
“Tentunya kami atas nama pimpinan Danramil 10/Sepatan menyambut positif dalam pembentukan dan Pengukuhan FKDM ini,” tegasnya.
(bgs)