Gandeng Joker dan Gojek, TVS Banyuwangi Kenalkan Motor TVS.


Gandeng Joker dan Gojek, TVS Banyuwangi Kenalkan Motor TVS.

Sabtu, 22 Juni 2024, Juni 22, 2024

                                       

Banyuwangi, jejakkriminal.net -

Upaya untuk meningkatkan pemasaran dan penjualan produk otomotif Santoso Group salah satunya adalah motor TVS Banyuwangi yang beralamat di Jalan S Parman No. 140 Kelurahan Sumberrejo, Kecamatan Banyuwangi, Kabupaten Banyuwangi, pada Jumat (21/6/24) mengundang hadirkan dan silaturahmi dengan puluhan driver ojek online Gojek  dan Joker.


Menurut Yudhi Utomo, selaku manager TVS Banyuwangi menjelaskan, "Kita memang mendatangkan dua komunitas ojek online dan dibagi menjadi dua sesi pertemuan. Sesi pertama untuk Joker kita datangkan pada pukul 09:00 s/d 10:00 WIB dan untuk sesi kedua adalah Gojek pada pukul 14:00 s/d 15:00 WIB." Jelas Yudhi.


"Kita sengaja mendatangkan para driver ojek online yaitu Joker dan Gojek dalam upaya kita untuk mempromosikan dan memperkenalkan produk TVS yang ada di Banyuwangi", tambah Yudhi

Masih kata Yudhi, "motor TVS ini kan masih baru, dulu pernah ada di pasaran otomotif Indonesia pada tahun 2010 dan perlahan menghilang. Kali ini motor TVS hadir kembali di Banyuwangi dibawah bendera Santoso Group. Mudah-mudahan untuk kedepannya, motor TVS Banyuwangi dengan bendera Santoso Group bisa maju, jaya dan dikenal oleh masyarakat luas di Kabupaten Banyuwangi," pungkasnya.


Dalam kesempatan ini, Joko salah satu driver Gojek dari Karang Asem, kepada wartawan mengatakan, "produk Motor TVS ini sangat bagus sekali Pak, apalagi yang warna putih seperti Vespa itu, saya sangat senang, buat sekolah anak, dan saya ada rencana membeli tapi mau musyawarah dulu dengan istri. Bagasi dibawah joknya sudah besar dan modelnya bagus," terang Joko.


Di tempat yang sama, Akep dari driver Ojek Nol Kilometer (Okil) juga mengatakan, "ini bagus sekali, terutama modelnya, motor TVS Banyuwangi ini mengikuti perkembangan jaman dan bagasi luas. Salah satu yang berwarna putih ini, sangat istimewa menurut saya, tidak seperti motor-motor sejenis yang lainnya, body besar bagasinya juga besar. Tapi kalau motor TVS yang warna putih ini, bodynya kecil bagasinya besar ini cocok untuk menunjang pekerjaan saya sebagai ojek online. Cocok motor TVS benar-benar mantap," ujarnya.


Heny Pusvawardani, selaku Area Manager TVS dari Surabaya Jawa Timur mengatakan, "TVS Banyuwangi ini adalah salah satu dealer kami yang ada di Banyuwangi, untuk memperluas area pemasaran dan penjualan kami, dan dihari Jumat yang sangat berkah ini kita mengundang teman-teman driver ojek online dari Joker dan Gojek dalam rangka silahturahmi dan memperkenalkan produk motor TVS, karena beberapa masyarakat masih belum tau motor TVS itu dari mana", kata Heny.


"Bahwa motor TVS ini dari India dan kebetulan produk motor TVS sendiri berasal dari India. 30% diproduksi dan dijual di Indonesia, dan 70% kami ekspor ke luar, pabrik kami sekarang sudah ada di Karawang Jawa Barat," terang Heny.

Untuk acara siang hari ini, dengan tujuan silaturahmi dan memperkenalkan produk motor TVS ini sendiri, sekaligus mungkin ada teman-teman dari Joker maupun Gojek yang ingin ganti kendaraan yang baru dengan tahun yang baru, sedangkan harga kami kan sangat bersahabat sekali, ada yang dibawah dua puluh jutaan kita jualnya, selain roda duannya juga ada roda tiganya juga, mungkin ada teman-teman dari Joker atau Gojek ada yang punya usaha tambahan bisa untuk tertarik untuk membelinya," tambah Heny.


Dengan harapan, semoga Merk TVS ini lebih dikenal lagi oleh masyarakat yang ada di Banyuwangi, dan harapannya lagi untuk teman-teman Joker dan Gojek, jika ada kegiatan mungkin bisa berkolaborasi dengan kami TVS Banyuwangi dan lebih tepatnya bersilaturahmi," pungkas Heny.


(Singgih)

TerPopuler