TMMD ke 120 Kodim 1307/Poso, Sinergitas TNI, Polri dan Masyarakat Semakin Solid


TMMD ke 120 Kodim 1307/Poso, Sinergitas TNI, Polri dan Masyarakat Semakin Solid

Jumat, 10 Mei 2024, Mei 10, 2024


Jejakkriminal.online

KODIM POSO - Sinergitas TNI-Polri dalam membangun daerah tidak perlu diragukan lagi. Betapa tidak, bersama satgas TMMD ke-120 Kodim 1307/Poso, personel polri dari Polsek Ulubongka ikut serta membantu pengerjaan sasaran fisik rehab rumah tidak layak huni (RTLH) milik masyarakat, salah satunya di rumah milik bapak Rippin Rela, warga Desa Uekambuno, Kecamatan Ulubongka, Kabupaten Tojo Una Una, yang saat ini telah masuk tahap pengecoran pondasi.


Dalam kegiatan ini, keharmonisan dan sinergitas TNI, Polri, dan masyarakat tampak begitu dekat, terlihat pengerjaan yang dimulai sejak pagi, pemilik rumah, TNI, Polri dan warga masyarakat berjibaku mengaduk pasir, semen dan air untuk pengisian papan mal/cor, yang dimulai dari pondasi di bagian depan, hingga tengah dan belakang.


Danramil 1307-04/Tojo, Kapten Inf Safaruddin yang juga sebagai Dan SSK mengatakan, kegiatan TMMD ini merupakan salah satu wadah untuk meningkatkan sinergitas antara TNI dan Polri dalam membangun sarana dan prasarana desa guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat.


Kapten Inf Safaruddin menambahkan, selain turut serta dalam pembangunan fisik yang menjadi fokus utama TMMD, personel Polsek Ulubongka juga turut serta melaksanakan berbagai kegiatan penyuluhan kepada masyarakat di antara pekerjaan fisik yang sedang dilakukan.


"Dengan sinergitas yang semakin solid antara TNI, Polri, dan masyarakat dalam pelaksanaan TMMD ke 120 Kodim 1307/Poso ini, diharapkan pembangunan sarana dan prasarana desa dapat terwujud dengan lebih baik, sehingga kesejahteraan masyarakat dapat meningkat secara signifikan", tutup Danramil, Kapten Inf Safaruddin. 


Reporter : ihwan

TerPopuler