Kapolsek Saribudolok Himbau Tiadakan Perjudian di Pesta Adat Kerja Tahun


Kapolsek Saribudolok Himbau Tiadakan Perjudian di Pesta Adat Kerja Tahun

Minggu, 26 Mei 2024, Mei 26, 2024

Simalungun,Jejak Kriminal.Online - 

26 Mei 2024, 
Kapolsek Saribudolok AKP Nelson Manurung SH dan personil Polsek Saribudolok melaksanakan kegiatan sambang Desa dan Binluh Narkoba,judi dan Kamtibmas.Kegiatan di laksanakan di kedai koperasi Purba Tua Etek,  yang berada di nagori Purba tua etek,Kecamatan Silimakuta Kabupaten Simalungun.


Dalam kegiatan tersebut, Kapolsek AKP Nelson Manurung SH,Kanit Intelkam Iptu J.Barimbing,Kanitreskrim Iptu B.Napitupulu,Aipti ZA Lubis dan Brigadir Safii bersama Pangulu Purba Tua Etek Rajimson Damanik bertemu dengan tokoh agama dan warga setempat dan memberikan himbauan masyarakat Agar pada saat digelarnya PESTA ADAT KERJA TAHUN tidak ada penyelenggaraan perjudian DADU PUTAR atau perjudian lainnya seperti meja ketangkasan.
Untuk tidak bertindak sebagai bandar judi,menawarkan dan memberikan kesempatan bermain judi dan tidak menyediakan tempat untuk kegiatan perjudian. penting mengenai upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), serta menjauhi penyalahgunaan narkoba. Warga dengan tulus menyatakan dukungannya dalam menjaga kamtibmas dan bersedia melaporkan kejadian atau potensi gangguan kamtibmas kepada Polsek Saribudolok.


Di kesempatan ini Kapolsek AKP Nelson Manurung SH mengajak tokoh agama dan para tokoh adat dan masyarakat agar berperan aktif dalam kegiatan sambang desa dan Binluh Narkoba,judi dan Kamtibmas. Melalui sambang desa, Kapolsek juga memberikan sosialisasi tentang bahaya bermain judi,menjadi bandar judi dan menyediakan tempat untuk perjudian, bahaya penyalahgunaan narkoba dan pentingnya menjaga keamanan di lingkungan masyarakat.


Warga Nagori Purba Tua Etek menyambut baik upaya polsek Saribudolok dalam meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga Kamtibmas dan menjauhi narkoba serta menjauhkan diri dari segala bentuk perjudian dan tidak akan menyediakan tempat untuk orang berjudi.

Cuaca yang cerah saat kegiatan berlangsung memberikan suasana yang nyaman dan memungkinkan AKP Nelson Manurung dan personil untuk berinteraksi dengan warga secara efektif. Dukungan dan partisipasi warga Kelurahan Saribudolok menjadi modal utama dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum polsek Saribudolok polres Simalungun.

Dengan adanya kegiatan sambang desa dan Binluh tertang perjudian dan Narkoba , diharapkan kesadaran masyarakat di wilkum polsek Saribudolok terhadap pentingnya kamtibmas,semakin meningkat. Selain itu, peran aktif semua unsur lokal dalam memberikan sosialisasi tentang bahaya dan dampak hukum dari bermain judi dan narkoba dapat membantu masyarakat menjauhi aktivitas perjudian dan penyalahgunaan narkoba. Dengan begitu akan tercipta lingkungan yang bersih dari narkoba dan segala bentuk perjudian.

Komitmen bersama antara Polsek Saribudolok dan warga Kelurahan Saribudolok dalam menjaga kamtibmas memberikan harapan bahwa wilayah ini akan semakin aman, nyaman, dan bebas dari dampak buruk penyalahgunaan narkoba,dan segala jenis perjudian.Karena berjudi hanya membuat hidup sengsara.


Kegiatan berlangsung dengan situasi aman dan baik dan cuaca cerah sampai berakhir kegiatan.
(Gucci Heri)

TerPopuler