KULON PROGO Jejakkriminal.online - Sertu Isdiyanto Babinsa Ngentakrejo Koramil 08/Lendah Kodim 0731/Kulon Progo, pendampingan petani dalam perawatan tanaman jagung, di lahan sawah Padukuhan Bendo, Kalurahan Ngentakrejo, Kapanewon Lendah, Senin (27/05/2024).
Pendampingan kami lakukan untuk mengetahui pertumbuhan tanaman jagung, ada tidaknya ancaman hama dan gangguan gulma yang dapat mengganggu tanaman jagung tersebut. Pendampingan juga sebagai dukungan kami dalam mensukseskan program pemerintah dalam hanpangan, komoditas tanaman jagung, tutur Babinsa.
Kepada petani kami berpesan agar melakukan perawatan dan pemantauan secara rutin agar tanaman jagung yang saat ini sudah tumbuh dengan bagus, pertumbuhannya tetap bagus dan terbebas dari hama dan gulma, supaya nantinya dapat berproduksi dengan maksimal, tambah Babinsa.
( ihwan)