Anggota Koramil Girimulyo Pengamanan Perayaan Waisak


Anggota Koramil Girimulyo Pengamanan Perayaan Waisak

Jumat, 24 Mei 2024, Mei 24, 2024


Jejakkriminal.online


KULON PROGO - Personel Koramil 12/Girimulyo Kodim 0731/Kulon Progo bersama personel Polres, pengamanan kegiatan Puja Bakti Detik-Detik Waisak, yang dilaksanakan di wilayah Kalurahan Jatimulyo, Kapanewon Girimulyo, Kamis (23/05/2024)..


Babinsa Jatimulyo menyampaikan bahwa Perayaan Waisak dilaksanakan di Wihara Giridharma Sokomoyo, Wihara Girisurya Sonyo, Wihara Giriloka Gunungkelir dan Wihara Dharma Mulya Karanggede, Jatimulyo, Girimulyo, Kulon Progo.


Pengamanan dipimpin Kapolres Kulon Progo AKBP Nunuk Setiyowati, S.I.K., M.H. Turut hadir Panewu Girimulyo, Danramil 12/Girimulyo Kapten Chb Pardi dan Kapolsek Girimulyo AKP Suparna, S.H. Adapun personel yang terlibat pengamanan gabungan dari Koramil12/Girimulyo, Polres Kulon Progo, Polsek Girimulyo, Linmas Jtm, Pemuda Islam dan Lintas Agama. 


Rangkaian Puja Bakti Detik-Detik Waisak diawali dengan prosesi Kirab dari SMP Negeri 4 Girimulyo menuju Wihara Giriloka Gunungkelir, Jatimulyo. Kegiatan dilanjutkan dengan Puja Bakti di Wihara Giriloka dipimpin Bante YM Samanera Ugganto dari Wihara Mendut Jawa Tengah. Adapun Perayaan Waisak tahun ini dengan tema “Memperkokoh Persatuan Dalam Keragaman”. 


Seluruh rangkaian kegiatan dilaksanakan dengan tertib dan khidmat, selesai dalam keadaan aman, jelas babinsa Jatimulyo. 


Reporter : ihwan

TerPopuler