Suasana Hari Raya Idul Fitri 1445 H Tahun 2024,
SMP Negeri 1 Natal Gelar Halal Bihalal
Kepala SMP Negeri 1 Natal Midra Diana,S.Pd,MM sedang menyampaikan sambutan Halal Bihalal di SMP Negeri 1 Natal |
wartamandailing.com | Mandailing Natal
Masih dalam suasana Lebaran Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijjriyah Tahun 2024, SMP Negeri 1 Natal laksanakan acara Halal Bihalal pada rabu (17/4/2024).
Acara yang dilaksanakan di Lingkungan Internal SMP Negeri 1 Natal ini, dimulai dari Pukul 10:00 Wib, yang diikuti oleh seluruh Siswa-siswi dan seluruh Dewan Guru, serta juga melibatkan Penceramah Agama Ustadz M.Yusuf Ali Hakim,S.PdI untuk menyampaikan tausyiah Agama Islam.
Kepala SMP Negeri 1 Natal Midra Diana,S.Pd,MM mengungkapkan kepada Wartawan, halal bihalal ini dilaksanakan selain untuk memaknai seraya mengambil berkah serta hikmah Lebaran Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijjriyah Tahun 2024 ini, namun juga untuk meningkatkan dan mempererat hubungan silaturahmi antar sesama Siswa-siswi, serta antara Siswa-siswi dengan Para Dewan Guru dan Kepala Sekolah.
M.Yusuf Ali Hakim,S.PdI sedang menyampaikan tausyiah agama islam saat halal bihalal dihadapan para Siswa-siswi SMP Negeri 1 Natal |
"Acara ini kita laksanakan selain untuk makna serta berkah dan hikmah Lebaran Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijjriyah Tahun 2024 ini, juga untuk meningkatkan dan mempererat hubungan silaturahmi antar sesama Siswa-siswi, serta antara Siswa-siswi dengan Para Dewan Guru dan Kepala Sekolah di SMP Negeri 1 Natal", ucap Midra Diana.
Dalam Pidato Sambutannya, Kepala SMP Negeri 1 Natal itu mengatakan, kepada seluruh Siswa-siswi dan seluruh Dewan Guru dia berharap, dengan momentum Hari Raya Idul Fitri ini, marilah kita saling maaf memaafkan satu sama lainnya, baik sesama Guru, maupun sesama Siswa-siswi, serta antar Siswa-siswi dengan para Dewan Guru, dan kedepannya marilah sama-sama tingkatkan kadar iman dan taqwa kita kepada Allah SWT, "sebut Midra Diana". (MAH)