Aek Nabara,Jejak Kriminal.Online-Kemeriahan malam takbiran perayaan hari raya Idul Fitri Tahun 2024 yang dilaksanakan,dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat sampai ke pelosok desa.Sehingga tidak heran kalau banyak masyarakat melaksanakan takbiran disetiap desa masing-masing.
Untuk malam takbiran di Kecamatan Bilah Hulu Kabupaten Labuhanbatu-Sumatera Utara,dilepas takbirannya oleh Camat Bilah Hulu Muhammad Kamisdan Ritonga,SAP.MM,di Halaman Kantor Camat Bilah Hulu,Aek Nabara-Kecamatan Bilah Hulu,Kabupaten Labuhanbatu-Sumatera Utara,Selasa(9/4/2024)."Selama pelaksanaan takbiran hendaknya dapat menjaga ketertiban selama di jalan raya dan tetap menjaga keamanan serta ketertiban.Serta yang terpenting tetap menjaga kesatuan dan persatuan jangan mudah terpancing oleh isu dan hasutan sehingga dapat bersama-sama membangun Kecamatan Bilah Hulu,"harap Camat Bilah Hulu Muhammad Kamisdan Ritonga,SAP.MM.Dalam takbiran keliling tersebut terlihat ratusan masyarakat berkeliling membawakan takbir dengan menaiki berbagai kendaraan,baik sepeda motor maupun kendaraan roda empat.
Pelepasan malam takbiran perayaan hari raya Idul Fitri Tahun 2024 tersebut dihadiri oleh Camat Bilah Hulu Muhammad Kamisdan Ritonga,SAP.MM,Sekcam Bilah Hulu Karminah,SSos,Kapolsek Bilah Hulu,Koramil Aek Nabara,Tokoh Agama,Tokoh Masyarakat,Kepala Desa,Kepala KUA Kecamatan Bilah Hulu,dan masyarakat Pawai Takbiran.
(Ferdinan FS/TIM)