Demi Bantu Warga, Babinsa Desa Singkona, Susun Batako Dalam Pembagunan Rumah


Demi Bantu Warga, Babinsa Desa Singkona, Susun Batako Dalam Pembagunan Rumah

Senin, 22 April 2024, April 22, 2024


POSO Jejakkriminal.online - Babinsa Koramil 11/Pamona Selatan jajaran Kodim 1307/Poso, Sertu Delviyanto melaksankan Karya Bakti (karbak) membantu warga susun batako pembagunan rumah bapak Ridy yang bertempat di Desa Singkona, Kecamatan Pamona Tenggara, Kabupaten Poso, Senin (22/04/2024).


Sertu Delviyanto selaku Babinsa yang mempunyai keahlian bangunan/tukang, sangat rajin membantu warga desa binaan yang dalam kesulitan dalam pemasangan batako, sehingga tangan para Babinsa ini sangat dibutuhkan warga binaan yang membutukan bantuan dari sang abdi Negara yakni Babinsa Koramil 1307-11/Pamona Selatan.


Sertu Delviyanto mengatakan, kegiatan ini merupakan suatu bentuk usaha Babinsa guna menjalin tali silaturahmi dan mempererat hubungan antara masyarakat dengan TNI, sehingga kemanunggalan TNI dan rakyat semakin tidak bisa dipisahkan dalam kegiatan seperti sekarang ini.


“Karya bakti pembangunan rumah warga binaan ini bertujuan untuk meringankan beban, sekaligus menjalin keakraban, dan harapannya keberadaan Babinsa di wilayah binaan dapat diterima dan berdampak positif bagi warga,”ucap Sertu Delviyanto.


Sementara itu pemilik rumah, bapak Ridy menyampaikan apresiasi dan ucapan terimah kasih yang sedalam dalamnya atas kepedulian Babinsa,” Pungkasnya.


Reporter : ihwan

TerPopuler