Waspada! Ada Akun Facebook Mengatasnamakan Asri Tadda, Minta Nomor Rekening dan Mengirimkan Bukti Transfer Dana Palsu!


Waspada! Ada Akun Facebook Mengatasnamakan Asri Tadda, Minta Nomor Rekening dan Mengirimkan Bukti Transfer Dana Palsu!

Jumat, 02 Februari 2024, Februari 02, 2024

JejakKriminal - Jumat (02/02/2024) sore, seorang kawan menghubungi via pesan WhatsApp (WA), dengan melampirkan screenshot percakapan via Facebook Messenger dari akun atas nama Asri Tadda dengan foto profil seperti pada gambar.


Selang beberapa waktu kemudian, beberapa teman kembali menghubungi untuk mengkonfirmasi apakah akun yang menghubungi mereka adalah akun Facebook saya. 


Setelah mencermatinya, saya simpulkan bahwa ini adalah modus penipuan yang mengatasnamakan diri saya dan menyasar ke kawan-kawan saya di Facebook.


Si penipu akan menambahkan kawan-kawan menjadi teman (add friend), lalu jika sudah diterima akan memulai percakapan via mesenger FB.


Dari laporan yang saya terima, rata-rata percakapan dimulai dari menanyakan posisi di mana, lagi di mana dan sebagainya. Jika dijawab, maka selanjutnya si penipu akan meminta nomor rekening dari target dengan maksud mau mengirimkan sejumlah dana.


Ini sudah berbeda dari modus penipuan meminta bantuan dana karena lagi emergency yang lazim kita jumpai di sosial media. Kali ini si penipu yang mau membagikan rezeki kepada target. Dermawan sekali.


Jika nomor rekening diberikan, maka si penipu akan mengirimkan bukti transfer palsu dari Bank Mandiri yang sudah diedit, dengan nama rekening pengirim atas nama Asri Tadda, dengan nominal Rp 500,000. 


Mungkin saja target akan gembira, dan jika tak cermat mengecek ke transaksi keuangan rekeningnya, maka bisa saja ini menjadi awal penipuan. 


Penipu akan meminta dibelikan pulsa senilai 100 ribu hingga 150 ribu dengan alasan macam-macam, berharap dari dana yang sudah ditransferkan sebelumnya (palsu).


Saya dapatkan informasi, nomor telepon yang ingin diisikan pulsa oleh si penipu adalah 0821-5557-0434.


Semoga dengan informasi ini kawan-kawan bisa mengantisipasi untuk tidak mudah terbuai dengan segala bentuk penipuan di media sosial dan medium internet.(*)

TerPopuler