Namlis selaku kepal Baguna PDIP Pasaman Barat menyatakan sikap untuk mengawal hingga Bawaslu mengeluarkan putusan atas Viralnya Video Bupati beserta perangkat camat dan Pj Wali nagari melakukan Kampanye menggunakan Aset Negara.
Hal di sampaikan kepada awak media, bahwa dirinya bersedia untuk mengawal perkara ini sampai selesainya prosedur pemeriksaan yang di lakukan oleh Bawaslu Pasaman Barat.
"Saya akan kawal perkara ini Bawaslu jangan ragu-ragu dalam mengambil keputusan dalam perkara ini " ujar Kepala Baguna itu
Di lain sisi Camat dan Pj wali yang di panggil oleh bawaslu Pasbar mangkir dari panggilan pertama, perihal ini masih menunggu informasi dari Pihak Bawaslu Pasbar.
Masyarakat Pasaman Barat mendesak agar perkara ini di ungkap secara transparan serta profesional, jangan sampai kepercayaan masyarakat terhadap Bawaslu Pasbar menurun.