Cegah Erosi,Pj Bupati Asra Tanam Vertiver Di Tanggul Sementara


Cegah Erosi,Pj Bupati Asra Tanam Vertiver Di Tanggul Sementara

Senin, 22 Januari 2024, Januari 22, 2024


Aceh Tamiang, Jejak Kriminal.online | Guna mencegah erosi tanggul sementara yang dibangun di sejumlah titik Daerah Aliran Sungai (DAS) Tamiang, Pemkab Aceh Tamiang memanfaatkan tanaman rumput Vetiver. Hal ini disebutkan Pj. Bupati Aceh Tamiang, Drs. Asra, saat melakukan gerakan tanam rumput Vetiver (Vetiveria zizanioides Syn.) di atas tanggul sementara Kampung Gelung, Seruway, Jumat (12/1/24).

“Vetiver ini kita tanam supaya tanggul sementara yang dibangun kemarin tidak erosi lagi. Kita bikin penghijauan. Karena kalau tidak, kita khawatir akan terjadi erosi lagi,” ungkap Pj. Bupati Asra.

Dikatakannya, sumber bibit rumput Vetiver merupakan bantuan PT. Socfindo. “Jadi kemarin kita minta bantuan PT. Socfindo untuk bibitnya. Karena rumput ini sangat efektif untuk menjaga tanah supaya tidak erosi. Mudah-mudahan tanggul ini bisa membantu mencegah warga Gelung dari banjir,” tutur Asra lagi.**(permata) 

TerPopuler