Luar Biasa !! IKA Universitas Bosowa "45" Makassar dan HIPMI Kota Makassar Gelar Donor Darah


Luar Biasa !! IKA Universitas Bosowa "45" Makassar dan HIPMI Kota Makassar Gelar Donor Darah

Senin, 04 Desember 2023, Desember 04, 2023

Makassar(Sulsel),Jejak kriminal- 
Kegiatan dengan tema “Donor Darah Senam Sehat", yang dilaksanakan di car free day jalan Boulevard kota Makassar, bekerja sama dengan PMI kota Makassar dan laboratorium klinik Prodia, Inkindo Sulsel, dengan supporting Dillah Group, Grab, dan LPM Masale.

Sebagai wujud kepedulian kepada sesama, Ikatan Alumni Universitas Bosowa "45" Makassar dengan HIPMI kota Makassar ( Himpunan Pengusaha Muda Indonesia ) kota Makassar menyelenggarakan kegiatan donor darah, Minggu (03/12/2023).

"Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian terhadap sesama karena setetes darah yang kita berikan akan sangat berarti bagi kehidupan orang lain", ujar Ketua IKA Universitas Bosowa Makassar Ir.H.Satriya Madjid, ST, MSP.

"Terima kasih banyak kepada ketua PMI kota Makassar Kakanda Daeng Ical yang sudah 2 kali mensupport giat donor darah IKA Unibos di car free day ini, ketua BPC HIPMI kota Makassar Adinda Fadel Muhammad, ketua LPM Masale yg sekaligus sebagai pengelola car free day ini yang sudah memberi ruang untuk IKA Unibos melakukan aktivitas sosial, dan terima kasih juga kepada teman-teman pengurus IKA Unibos atas kerjasamanya sehingga giat ini berjalan dengan lancar, tambah Satriya Madjid.

Ditempat yang sama, ketua BPC HIPMI kota Makassar Fadel Muhammad Tauphan Ansar mengatakan semoga hal baik ini menjadi nilai ibadah kita, dan semoga kegiatan donor darah ini sangat bermanfaat bagi banyak orang diluar sana, ujarnya.

Kegiatan sosial donor darah ini, selain untuk menyelamatkan nyawa pasien yang sedang membutuhkan darah, pendonor darah juga akan mendapat banyak manfaat. Dengan mendonorkan darah, pendonor dapat mengurangi resiko penyakit jantung, membakar kalori, menurunkan resiko kanker, meningkatkan produksi darah, dan sebagainya.

Hadir dalam giat donor darah ini, ketua IKA Unibos "45" Makassar ( Ir.H.Satriya Madjid, ST, MSP), ketua PMI kota Makassar ( Dr.H.Syamsul Rizal, MI, Msi ), ketua BPC HIPMI kota Makassar ( Fadel Muhammad Tauphan Ansar ),  Sekjen IKA unibos ( Muh.Jaenul.Ssos ), ketua panitia ( Nazaruddin, MS ), ketua Prodia ( Joko Widodo ),  ketua program bidang kesehatan IKA Unibos ( Hamrun, SH ), dan pengurus IKA Unibos "45" Makassar.

Setetes Darah Selamatkan Banyak Jiwa

Ayo Donor Darah




TerPopuler