Kesiapsiagaan Kodim 1408/Mks dan Jajarannya Dalam Pengamanan Perayaan Natal dan Tahun Baru 2024


Kesiapsiagaan Kodim 1408/Mks dan Jajarannya Dalam Pengamanan Perayaan Natal dan Tahun Baru 2024

Senin, 25 Desember 2023, Desember 25, 2023


MAKASSAR jejakkriminal online_

Dalam rangka kesiapsiagaan pengamanan sebagai langkah dalam membantu kepolisian maupun pemerintah Kota Makassar, untuk mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban di wilayah Kota Makassar, jelang perayaan Natal dan Tahun baru 2024, Koramil jajaran Kodim 1408/Mks sudah menempati pos-pos pengamanan yang tersebar di Kota Makassar dan sekitaranya.

"Dalam pengamanan tersebut, Dandim 1408/Mks mensiagakan personil jajarannya dalam membantu pengamanan Natal dan Tahun Baru tahun 2024. Minggu (24/12/2023). Dalam siaga ini ada beberapa personil yang di siapkan secara On Call sewaktu waktu di butuhkan secara sigap dalam membantu pengamanan Natal dan Tahun Baru 2024 di pos-pos wilayah Kota Makassar, apabila terjadi hal hal yang tidak di inginkan.

“Semua personil sudah di terjunkan dalam membantu pengamanan ini dan sisa personil juga siaga di Makodim 1408/Mks. Kodim lakukan ini dan rutin tiap tahun agar selalu meningkatkan kewaspadaan terhadap segala ancaman gangguan keamanan dan ketertiban di setiap pengamanan yang sudah ditentukan.

Malam ini “Pos-pos sudah di isi dengan personel Koramil masing-masing wilayah dengan Polri dan instansi terkait yang telah ditentukan seperti halnya tempat keramaian, tempat ibadah, tempat wisata dan pusat keramaian di wilayah Kota Makassar juga sudah ada personil yang di sebar. Dandim 1408/Mks (Letkol Inf Lizardo Gumay, S.H,M.M,M.I.Pol)  juga memberikan arahan untuk tiap-tiap personel agar tetap selalu menjaga kedisiplinan dalam bertugas dan laksanakan pengamanan dengan baik dalam membantu Kepolisian maupun Pemerintah Kota Makassar demi terciptanya kota Makassar  yang kondusif. “Harapanya pengamanan dapat terselenggara secara optimal, hingga perayaan tahun baru 2024 dapat berjalan dengan lancar, "Ungkapnya".

Dandim 1408/Mks menambahkan, kepada seluruh personil untuk selalu bersinergi dengan stakeholder dan instansi terkait dalam pelaksanaan pengamanan tahun baru 2023. “Kodim 1408/Mks selalu siap bersinergi untuk menjaga keamanan masyarakat disaat momentum Natal dan perayaan Tahun Baru 2024,” ujarnya.

Red: EKO

TerPopuler