Sosialisasi Pemilu 2024 di Kecamatan Padamara Purbalingga


Sosialisasi Pemilu 2024 di Kecamatan Padamara Purbalingga

Selasa, 07 November 2023, November 07, 2023


Banyumas, jejakkriminal.com

    Dalam rangka memeriahkan Kirab Pemilu 2024 Kabupaten Purbalingga, PPK dan PPS se Kecamatan Padamara mengadakan Sosialisasi dan Senam Sehat Indonesia bersama Komunitas Senam Sehat Indonesia se Kecamatan Padamara, Pemilih Perempuan dan Pemilih Pemula yang dihadiri juga oleh KPU Kabupaten Purbalingga, Jajaran Forkopimcam Padamara, Panwaslucam Padamara, Kepala Desa/ Kelurahan beserta Ketua TP PKK Desa se Kecamatan Padamara dan Perwakilan Partai Politik.

    Kegiatan tersebut diselenggarakan pada hari Senin, 6 November 2023 pukul 14.30 WIB sampai dengan pukul 17.00 WIB di Lapangan desa Kalitinggar Kecamatan Padamara Kabupaten Purbalingga Jawa Tengah. Kegiatan tersebut diselenggarakan berdasarkan Peraturan KPU No. 9 tahun 2022 tentang Partisipasi Masyarakat dalam Pemilihan Umum dan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, dan/atau Walikota dan Wakil Walikota, dan Surat Edaran Ketua KPU RI No.2 Tahun 2023 tentang Kirab Pemilu Tahun 2024 , serta dalam rangka peningkatan partisipasi masyarakat dalam Pemilu Tahun 2024 dengan sasaran pemilih yang berada di wilayah Kecamatan Padamara.

    PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan) dan PPS (Panitia Pemungutan Suara) se Kecamatan Padamara mensosialisasikan mengenai Pemilu Tahun 2024 yang akan diselenggarakan pada hari Rabu tanggal 14 Februari 2024 serentak diseluruh Indonesia. Terdapat 5 macam surat suara yang terdiri atas pemilu Presiden dan Wakil Presiden, Anggota DPD, Anggota DPR RI, Anggota DPRD Provinsi, Anggota DPRD Kabupaten atau Kota. Masing- masing surat suara ditandai dengan warna yang berbeda, yaitu abu-abu untuk memilih Presiden dan Wakil Presiden, merah untuk memilih Anggota DPD, kuning untuk memilih Anggota DPR RI, biru untuk memilih Anggota DPRD Provinsi, hijau untuk memilih Anggota DPRD Kabupaten atau Kota. 

    Acara dimeriahkan dengan hiburan musik dangdut dan pembagian doorprise kepada warga se kecamatan Padamara. Warga pun banyak yang berfoto ria bersama maskot Pemilu 2024 yaitu Sura (Suara Rakyat) dan Sulu (Suara Pemilu).

Purwono- Banyumas









TerPopuler