Kepala Desa Hiliserangkai Sambut Baik Atas Sosialisasi Penyelenggaraan Pendidikan Perda No 07 Tahun 2018


Kepala Desa Hiliserangkai Sambut Baik Atas Sosialisasi Penyelenggaraan Pendidikan Perda No 07 Tahun 2018

Rabu, 25 Oktober 2023, Oktober 25, 2023

 Nias Selatan-Jejak Kriminal

Kepala desa Hiliserangkai, Kecamatan Idanotae Kabupaten Nias Selatan Provinsi Sumatera Utara, Menyampaikan bahwasanya Pendidikan itu sangat penting bagi Pendidik (Guru) terlebih kepada anak didik merupakan hal yang wajib, tidak hanya menjadi tanggung jawab orangtua tapi juga guru atau pendidik dan masyarakat luas. Penyelenggaraan Pendidikan harus memiliki tujuan yang cerah dan berhak mendapatkan pendidikan layak, kesehatan yang sebenar-benarnya, dan semua kebutuhan jasmani dan rohani yang mutlak dipenuhi. 


Bahasa itulah yang diangkat dalam kegiatan ‘Sosialisasi Perda tentang Penyelenggaraan Pendidikan’yang diadakan di Aula Kantor Camat Idanotae, Kabupaten Nias Selatan, Rabu (25/10/2023). 


Anggota DPRD Kabupaten Nias Selatan Provinsi Sumatera Utara, Tongoni Tafonao, BA  yang hadir sebagai narasumber, mengatakan DPRD sangat concern terhadap persoalan dunia pendidikan. 


Penyelenggaraan Pendidikan sangat penting dan anak didik merupakan generasi penerus yang harus dibangung di dunia pendidikan. Mereka memiliki hak-hak yang harus dipenuhi dan pemerintah wajib mengupayakannya. Dalam hal ini, DPRD telah membuat suatu perda yang mengatur ketentuan untuk memajukan dunia pendidikan. 


“Perda Kabupaten Nias Selatan tentang Penyelenggaraan Pendidikan itu telah disahkan DPRD pada tahun sebelumnya. Kenapa ada perda ini? Karena, Pendidikan adalah masa depan kita semua dan mereka berhak mendapatkan kenyamanan mulai dari sisi pertumbuhan, sisi pendidikan, kesehatan, sampai mereka ke jenjang bisa mendapatkan pekerjaan,” katanya.


Yuriadil Telaumbanua, Kepala sekolah Desa Hiliserangkai, Kecamatan Idanotae Kabupaten Nias Selatan, yang juga hadir sebagai peserta, mengaku sangat senang dengan adanya perda tersebut. Diharapkan, perda itu bisa menjadi acuan bagi masyarakat bahwa dunia pendidikan juga perlu dikembangkan dan sudah menjadi tugas orang tua dan guru untuk menjadi pendidik dalam memajukan dunia pendidikan hingga tumbuh kembang anak sehingga anak tumbuh dewasa memiliki karakter yang baik dan religius untuk meraih masa depan yang cukup baik.


“Pendidikan juga harus kita jaga karena tantangan ke depan sangat berat. Pendidikan akan karakter itu harus kita tanamkan sejak dini dan tentunya pendidikan agama dan budi pekerti juga ditanamkan sehingga anak akan tahu nilai-nilai karakter yang baik,” kata Yuriadil.


Senada, Tongoni Tafonao, BA selaku Anggota DPRD Kabupaten Nias Selatan, berharap ke depan perda itu menjadi pengayom anak-anak. Sehingga, segala bentuk kekerasan ataupun pelanggaran kepada anak-anak dapat diantisipasi sejak dini.


“Apa yang ada di dalam perda tersebut seyogyanya menjadi pedoman kita menjaga tumbuh kembang dalam dunia pendidikan agar anak-anak bisa tumbuh dalam koridor yang tepat, tidak salah dalam pergaulan, dan tepat menempatkan bakat dan minat mereka. Dengan begitu, mereka akan tumbuh menjadi manusia-manusia yang dapat diandalkan dan berguna bagi masyarakat di lingkungannya,” terang Tongoni Tafonao, BA, yang juga hadir dalam acara itu sebagai narasumber.



 MarTaf

TerPopuler