Wilayah Dekat Bandara Kualanamu Terbakar Usai Avsec Tangkap Pencuri Sawit


Wilayah Dekat Bandara Kualanamu Terbakar Usai Avsec Tangkap Pencuri Sawit

Selasa, 18 Juli 2023, Juli 18, 2023

 


Jejakkriminal.online 

Wilayah Daerah Keamanan Terbatas (DKT) Bandara Kualanamu terbakar Senin (17/7/2023) sekira pukul 19.00 WIB.

Kebakaran ini terjadi setelah petugas Avian Security (Avsec) Bandara Kualanamu menangkap dan mengamankan pencuri sawit yang sempat beraksi di siang hari.

Namun, apakah kebakaran ini ada hubungannya dengan penangkapan pencuri sawit tersebut, belum dapat diketahui.

Kapolresta Deliserdang, Kombes Irsan Sinuhaji mengatakan, pihaknya masih mendalami kasus ini.

Ia sudah memerintahkan petugas Sat Reskrim Polresta Deliserdang untuk melakukan pengusutan dan pengungkapan kasus.

"Reskrim nanti yang mendalami benar atau tidaknya (informasi tersebut). Agar tidak menjadi isu liar," kata Irsan.

Sementara itu, Humas Bandara Kualanamu, Balqis mengatakan bahwa kebakaran sempat terjadi dua kali.

Pada sidang hari, muncul api yang tidak begitu besar di wilayah yang sama.

Jam satu siang (13.00 WIB) sempat ada (kebakaran juga), tapi amat kecil apinya dan sudah dipadamkan. Baru sore harinya, besar memang (apinya), tapi sudah padam juga," kata Balqis. 

Saat kebakaran terjadi, sambung Balqis, operasional penerbangan tidak terganggu.

Sebab, lanjut Balqis, wilayah yang terbakar itu jauh dari landasan pacu.

"Penerbangan berlangsung lancar," terang Balqis.

Meski tidak mengganggu penerbangan, tapi insiden kebakaran ini sempat membuat panik petugas Avsec.

Mereka kemudian menghubungi mobil pemadam untuk menjinakkan api.

Meski api sempat berkobar dan memunculkan kepulan asap, tapi api kemudian berhasil dijinakkan petugas pemadam kebakaran

Sumber : tribun.com

TerPopuler